CLASSMEETING OSIS SMPN 1 WEDARIJAKSA
Classmeeting merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya di akhir semester. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengeluarkan semua bakat dan minat siswa dalam bidang tertentu seperti olahraga, kreativitas anak-anak, dll. OSIS SMP N 1 Wedarijaksa barus saja selesai menggelar classmeeting Tournament handball, Basketball ladies dan juga senam kreasi, yang dilaksanakan mulai dari hari Rabu tepatnya pada tanggal 14 Juni 2023. Classmeeting ini resmi dibuka oleh bapak Kepala SMP Negeri 1 Wedarijaksa, bapak Ali Mustofa Spd Mpd dengan pemukulan gong sebagai tanda dibukannya classmeeting ini. Setelah acara pembukaan selesai, tournament handball pun dimulai. Para peserta terlihat sangat bersemangat mengikuti perlombaan tersebut, tak lupa para suporter dari masing-masing kelas pun turut antusias menyemangati temannya. perlombaan terlaksana dengan lancar dan para peserta lomba mengikutinya dengan sangat sportif. D...