GOWES BERSAMA PERINGATAN HUT 42TH SMPN 1 WEDARIJAKSA
Jum'at 21 Juli 2023 SMP Negeri 1 Wedarijaksa mengadakan Gowes bersama dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun SMPN 1 Wedarijaksa yang ke 42 tahun. Kegiatan ini diikuti Seluruh warga sekolah baik para siswa-siswi maupun bapak/ibu guru.
Tepat pukul 07.00 kegiatan ini dibuka oleh bapak Ali Mustofa SPD MPD Selaku kepala SMP negeri 1 Wedarijaksa. Ratusan pesepeda dari masing masing kelas berbaris dengan rapi dan memulai kegiatan sepeda santai ini.
Lebih dari 900 peserta gowes bersama ini terlihat sangat antusias. Kegiatan yang bertemakan "Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula" ini juga mendapat respon yang baik dari masyarakat sekitar.
Setelah sepeda santai ini selesai para siswa berkumpul di alun alun spenzarie untuk menikmati hiburan dan pengundian hadiah. Para panitia dan bapak ibu guru telah menyiapkan berbagai hadiah yang menarik.
Adapun hadiah utama yang diperebutkan adalah satu unit kipas angin dan satu unit sepeda gunung. Saat yang paling mencekam adalah saat pengundian hadiah sepeda. Seluruh siswa berdoa agar bisa mendapatkan hadiah tersebut. Hingga akhirnya sepeda tersebut di dapatkan oleh siswa dari kelas 9i.
SELAMAT ULANG TAHUN SMP NEGERI 1 WEDARIJAKSA YANG KE 42 TAHUN.
SPENZARIE... SIAP BERPRESTASI
Comments
Post a Comment