KKN (Kajian Kampung Nusantara) Spenzarie

Berhubungan dengan adanya kegiatan study tour Jakarta-Bandung,tak tertinggal juga adanya kegiatan Kajian Kampung Nusantara atau yang disebut dengan KKN.Kegiatan KKN ini diikuti oleh para siswa kelas 8 yang tidak mengikuti study tour selama 3 hari yang dimulai pada tanggal 20 hingga 22 Desember 2022.

Adanya kegiatan KKN ini bertujuan agar para siswa dapat meningkatkan kepedulian serta komunikasi, menerapkan ilmu,serta mengembangkan diri dalam masyarakat dengan mencari solusi dan memecahkan masalah.
Pada akhirnya, KKN adalah program pendidikan yang mengedepankan aspek pengabdian masyarakat.

Terdapat sekitar 11 kelompok tim yang terbagi dalam kegiatan ini,masing-masing kelompok diberikan kebebasan untuk menentukan tempat penelitian mereka dalam rangka memenuhi tugas KKN yang diadakan.
Mereka diharapkan mampu berbaur dan berkompeten dalam penelitian yang dilakukan sesuai visi misi SMPN 1 Wedarijaksa "Unggul Dalam Prestasi Santun Dalam Perilaku dan Berkarakter Pancasila" sebagai siswa yang mampu mengangkat perekonomian desa ditengah maraknya teknologi yang semakin canggih.

Ada berbagai macam tempat tujuan KKN yang berbeda dari masing-masing tiap kelompok tim, seperti di kios buah,rumah makan roket chicken,ayam geprek, tempat rongsok,toko tanaman,tempat roti bakar dan gorengan,percetakan batu bata dan lain lain.

Namun diawal kegiatan mereka diharuskan menemui dengan pemerintah kepala desa setempat untuk meminta izin terkait tempat penelitian.Susah senang dalam mengkaji pun mereka hadapi bersama demi terciptanya progam Kajian Kampung Nusantara (KKN) yang lancar dan membawa keharuman citra bakti SMPN 1 Wedarijaksa ke dalam lingkungan masyarakat.

Tak lupa juga sebagai tugas akhir para peserta KKN tiap tim diharuskan membuat sebuah makalah laporan tentang kegiatan mereka dengan merincikan dan memaparkan tentang apa yang mereka dapatkan di usaha yang mereka teliti selama kegiatan KKN berlangsung.

Sekian kabar mengenai KKN SPENZARIE, janganlah lupa untuk giat belajar dalam mencapai usaha yang memuaskan dikemudian hari.
Sampai jumpa!!



Comments

Popular posts from this blog

PENGUMUMAN PPDB SMPN 1 WEDARIJAKSA 2024

PENGUMUMAN HASIL PPDB ONLINE SMPN 1 WEDARIJAKSA 2024

PEMBEKALAN MPLS 2024 SMPN 1 WEDARIJAKSA