KEGIATAN OUTBOUND UKS

Halo SMB (sang matahari bangsa)👋

Pada hari Sabtu tanggal 27 Agustus 2022, UKS mengadakan kegiatan outbound. Outbound ini diselenggarakan untuk mengetes kekompakan tiap regu. Sebelum melakukan kegiatan ini, pengurus UKS sudah menyiapkan beberapa kegiatan yaitu outbound KURSI BERGOYANG,HOLAHOP BARBARLY, dan BOLA GHAIB.

Outbound yang pertama adalah outbound kursi bergoyang yang akan diwakili oleh satu anak dari setiap regu, permainan dimulai saat sebuah lagu diputar, jika lagu tersebut berhenti maka setiap anak akan berebutan kursi untuk duduk, sehingga anak yang tidak mendapat kursi akan dieliminasi, setiap babak akan membuat satu anak tereliminasi dan satu kursi akan diambil pada setiap babak sampai permainan selesai dan hanya menyisakan satu kursi yang diduduki satu anak yang merupakan pemenangnya.
Outbound yang kedua adalah holahop barbarly, outbound ini mengetes kekompakan regu karena di outbound ini seluruh anggota regu akan ikut bermain. Permainan diawali dengan memasukkan holahop ke badan tanpa menggunakan tangan, setiap regu harus berpegangan tangan untuk menyalurkan holahop pada setiap anggota hingga akhir, lomba ini dilakukan 2× bolak balik dan regu yg selesai lebih dahulu maka ialah pemenangnya.
Outbound yang terakhir adalah bola ghaib yang diwakili 1 anak, setiap anak akan ditutup matanya, mereka akan menggiring bola dari start hingga finish dengan mata tertutup, anak yang bolanya sampai lebih dulu ke finish ialah pemenangnya.
Setelah selesai outbound, saatnya penentuan kejuaraan. Nilai kejuaraan diambil dari hasil penjumlahan seluruh nilai dari 3 outbound diatas. 
JUARA OUTBOUND:
1. REGU SELASA
2. REGU RABU
3. REGU JUM'AT
Kurang lebih seperti itu ya kegiatan outbound UKS. Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan karena mencegah lebih baik daripada mengobati. 
Sampai jumpa di kegiatan seru lainnya ya SMB👋

Comments

Popular posts from this blog

PENGUMUMAN PPDB SMPN 1 WEDARIJAKSA 2024

PENGUMUMAN HASIL PPDB ONLINE SMPN 1 WEDARIJAKSA 2024

PEMBEKALAN MPLS 2024 SMPN 1 WEDARIJAKSA