MPLS VIRTUAL SMP NEGERI 1 WEDARIJAKSA TP. 2021/2022

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru. 

Pada masa Pandemi COVID-19 kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tidak bisa dilaksanakan secara tatap muka langung, oleh karena itu SMP Negeri 1 Wedarijaksa melaksanakan kegiatan MPLS secara daring Selama 3 hari, mulai hari Senin, 12 Juli 2021 sampai Rabu, 14 Juli 2021 dimana materi akan disampaikan secara live di instagram @osissmpn1wedarijaksa_ dan @spenzarie_news. 

Sebelum kegiatan MPLS berlangsung, Peserta didik baru akan dibagi menjadi 9 kelompok untuk mempermudah pelaksanaan MPLS dengan pendamping di setiap kelompok. Sebelum MPLS dimulai tepat pukul 7, seluruh peserta didik baru diharuskan untuk mengisi link absen terlebih dahulu sebelum mengikuti MPLS secara live di Instagram.

Jadwal kegiatan MPLS tahun ajaran 2021/2022 hari pertama sebagai berikut :

Setelah penyampaian materi, peserta MPLS akan diberikan tugas sesuai materi yang disampaikan selama 3 hari berturut-turut. Siswa yang sudah mengerjakan tugas diwajibkan untuk mengirim tugas dalam bentuk foto ke no WhatsApp Pendamping MPLS masing-masing kelompok. Data-data anak yang sudah mengerjakan tugas tersebut akan dinilai untuk menentukan siswa yang menjadi peserta MPLS terbaik.

Diakhir penyampaian materi, Peserta didik baru akan diajak berbincang-bincang agar dapat merefleksikan pikiran setelah mengikuti MPLS. 

Akhirnya sampailah di hari ke-3 MPLS sekaligus hari terakhir dari kegiatan MPLS di SMP Negeri 1 Wedarijaksa. 

Di hari terakhir MPLS akan disampaikan juga materi-materi MPLS seperti hari sebelumnya, namun di akhir acara akan ada peyerahan hadiah kepada Peserta didik baru yang menjadi Peserta Terbaik MPLS. 



Tentunya siswa yang dinobatkan menjadi peserta terbaik MPLS sudah melalui tahap penilaian dari panitia MPLS berdasarkan keaktifannya mengikuti MPLS di SMP Negeri 1 Wedarijaksa mulai dari absen yang teratur, aturan MPLS yang dipatuhi, sampai kecepatan pengiriman tugas. 


Itulah tadi MPLS SMP Negeri 1 Wedarijaksa yang dilaksanakan secara virtual. Kegiatan diatas dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan ya teman-teman. Tetap semangat dan Terus nantikan cerita selanjutnya di spenzarie news.
See you..



Comments

Popular posts from this blog

PENGUMUMAN PPDB SMPN 1 WEDARIJAKSA 2024

PENGUMUMAN HASIL PPDB ONLINE SMPN 1 WEDARIJAKSA 2024

PEMBEKALAN MPLS 2024 SMPN 1 WEDARIJAKSA